Beranda | Artikel
Menanamkan Kejujuran Pada Anak
Selasa, 15 November 2022

Bersama Pemateri :
Ustadz Abdullah Zaen

Menanamkan Kejujuran Pada Anak ini merupakan bagian dari kajian Islam ilmiah Fiqih Pendidikan Anak yang disampaikan oleh Ustadz Abdullah Zaen, M.A. Hafidzahullah. Kajian ini disampaikan pada Senin, 19 Rabi’ul Akhir 1444 H / 14 November 2022 M.

Kajian Tentang Menanamkan Kejujuran Pada Anak

Mengapa kejujuran perlu ditanamkan dalam jiwa putra dan putri kita? Jawabannya karena kejujuran adalah sifat positif yang akan menyelamatkan orang yang memiliki sifat itu. Orang yang memiliki sifat kejujuran akan terselamatkan di dunia dan akhirat. Hal ini sebagaimana yang telah dijelaskan oleh Nabi kita Muhammad Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam dalam sebuah hadits yang shahih:

“عَلَيْكُمْ بِالصِّدْقِ، فَإِنَّ الصِّدْقَ يَهْدِى إِلَى الْبِرِّ، وَإِنَّ الْبِرَّ يَهْدِى إِلَى الْجَنَّةِ، وَمَا يَزَالُ الرَّجُلُ يَصْدُقُ وَيَتَحَرَّى الصِّدْقَ حَتَّى يُكْتَبَ عِنْدَ اللَّهِ صِدِّيقًا. وَإِيَّاكُمْ وَالْكَذِبَ، فَإِنَّ الْكَذِبَ يَهْدِى إِلَى الْفُجُورِ، وَإِنَّ الْفُجُورَ يَهْدِى إِلَى النَّارِ، وَمَا يَزَالُ الرَّجُلُ يَكْذِبُ وَيَتَحَرَّى الْكَذِبَ حَتَّى يُكْتَبَ عِنْدَ اللَّهِ كَذَّابًا“.

“Hendaklah kalian bersikap jujur, karena kejujuran itu akan membawa pada kebaikan, dan kebaikan itu akan membawa ke surga. Sesungguhnya seseorang berusaha untuk jujur dan berupaya terus-menerus membiasakan diri untuk jujur; maka orang ini akan ditulis oleh Allah sebagai orang yang jujur. Dan jauhilah kebohongan, karena kebohongan itu akan membawa pada kekejian, dan kekejian akan membawa kepada neraka. Dan ketika seorang berdusta dan mengulang-ulangi dustanya; maka Allah akan tulis dia sebagai seorang pendusta.” (HR. Muslim)

Lihatlah bahwa Allah Subhanahu wa Ta’ala tidak langsung menyematkan label pembohong kepada seseorang. Tapi karena orang itu yang membiasakan dirinya untuk berbohong. Akhirnya sampai dicap oleh Allah sebagai pembohong. Kalau sudah dicap sebagai pembohong, tentunya tidak dipercaya lagi ketika berbicara.

Karena kejujuran Itu adalah sebuah sifat positif, maka Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam menasehatkan kepada kita semua agar berupaya menanamkan kejujuran kepada putra dan putrinya sejak dini. Kewajiban orang tua bukan hanya sekedar memberi makan, minum, pakaian dan tempat tinggal. Tapi kewajiban kita sebagai orang tua adalah mendidik sifat-sifat baik dalam diri anak kita. Salah satu sifat baik itu adalah kejujuran.

Hal pertama dan paling utama yang perlu dilakukan oleh orang tua yang ingin menanamkan kejujuran kepada anaknya adalah memberi teladan kejujuran. Kalau anda ingin anak anda jujur, maka anda harus jujur. Mulai dari diri sendiri. Ini yang paling pokok.

Jadi sebelum berbicara tentang teori-teori dan tips-tips membangun kejujuran, mulai saja dari diri kita.

Bagaimana penjelasan lengkapnya? Mari download mp3 kajian yang penuh manfaat ini.

Download mp3 Kajian


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/52393-menanamkan-kejujuran-pada-anak/